
Klaten – Jajaran Polres Klaten mulai melakukan pergerakan guna menjaga kondusifitas jelang Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah (Jateng). Selain menggandeng tokoh partai politik, polisi juga rutin melakukan patroli cyber di sejumlah media baik massa maupun sosial.
Kegiatan pertama yang dilakukan oleh Satgas Nusantara Subsatgas Manajemen Sosial yakni melaksanakan Penggalangan terhadap tokoh Parpol di wilayah Klaten. Tidak hanya itu, melalui Subsatgas Manajemen Media, pihaknya juga sudah melakukan patroli cyber.
Kapolres Klaten AKBP Juli Agung Pramono mengatakan tujuan utama kegiatan itu dalam rangka untuk mendinginkan isu-isu yang berkaitan dengan pilkada. Selain itu, anggota yang diterjunkan juga bertugas mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan terjadi saat pilkada berlangsung.
“Dalam patroli siber di media, tidak ada temuan Isu terkait Pilkada yang mengandung SARA, provokasi di media sosial maupun media online,” kata Kapolres Klaten AKBP Juli Agung Pramono.
Selain itu, untuk memunculkan Pilkada yang damai, pihaknya secara rutin telah membuat konten (Meme) di media sosial seperti Facebook, Instagram dan Twitter. Pada kesempatan itu pihaknya juga sudah siap untuk membuat counter opini mengenai pilkada imbangan di Klaten.
Kapolres menjelaskan kegiatan tersebut akan terus dilakukan secara rutin. Tak lupa juga koordinasi dengan instansi dan Gakkumdu terkait terus ditingkatkan untuk menjaga kondusifitas Kabupaten Klaten.
Leave a Reply