
POLRES KLATEN – Sebuah ruko milik, Sunarto (50) yang berada di Dukuh Gondang, Desa Kemiri, Kecamatan Tulung ludes dilalap si jago merah pada, Selasa (12/11/2019) pukul 13.00 WIB. Akibat kejadian itu kerugian ditaksir mencapai Rp 180 juta.
Kebakaran itu bermula saat, Wahyu (25) sedang menuangkan bensin dari derijen kedalam botol sekitar pukul 12.45 WIB. Tak berselang lama, tiba- tiba datang seorang warga menghampiri Wahyu sambil memegang sepuntung rokok yang masih menyala.
“Seketika itu api dari rokok diduga menyambar bensin yang sedang dituangkan. Korban langsung panik dan bensin dari derijen tumpah ke dalam ruko,” ujar Kapolsek Tulung, AKP Suyarta.
Nahas, api justru ikut merembet ke dalam ruko yang saat itu didalamnya dipenuhi barang dagangan dengan kondisi mudah terbakar. Kobaran api kian besar hingga mengakibatkan Wahyu menderita luka bakar pada kaki dan pinggang karena tak sempat menyelamatkan diri.
Api berhasil dipadamkan oleh petugas Damkar Klaten sekitar pukul 14.30 WIB. Dari hasil pendataan sementara, ruko yang ada ditepi jalan itu ludes. Satu unit sepeda motor Vixion dan uang tunai Rp 20 juta yang ada didalam ruko ikut hangus terbakar. Total kerugian ditaksir Rp 180 juta.
Leave a Reply